Pemerintah Kota Kotamobagu

logo-kota-kotamobagu-sulawesi-utaraslider

Kota Kotamobagu adalah salah satu kota di provinsi Sulawesi Utara, Indonesia. Kota ini dibentuk berdasarkan Undang-Undang Nomor 4 Tahun 2007 pada tanggal 2 Januari 2007. Kota Kotamobagu merupakan hasil pemekaran dari Kabupaten Bolaang Mongondow yang bertujuan untuk memajukan daerah, membangun kesejahteraan rakyat, memudahkan pelayanan, dan memobilisasi pembangunan bagi terciptanya kesejahteraan serta kemakmuran rakyat totabuan.

   *Pemerintahan Di Kota Kotamobagu

  • Wali Kota          : Hj. Tatong Bara
  • Wakil Wali Kota : Nayodo Koerniawan

   *Luas Wilayah

Kota Kotamobagu mencakup wilayah daratan dan kepulauan yang memiliki daratan seluas 184,33 km2

 

    *Letak Geografis

Secara geografis terletak di antara 0° Lintang Utara dan membentang dari Barat ke Timur di antara 123° – 124° Bujur Timur, berbatasan dengan:

·         Utara Kecamatan Bilalang, Kabupaten Bolaang Mongondow
·         Selatan Kecamatan Lolayan, Kabupaten Bolaang Mongondow
·         Barat Kecamatan Passi Barat, Kabupaten Bolaang Mongondow
·         Timur Kecamatan Modayag, Kabupaten Bolaang Mongondow Timur

   *Pemerintahan Kotamobagu terdiri dari

  • 4 Kecamatan
  • 18 Kelurahan
  • 15 Desa

   *Topografi

Kota Kotamobagu terletak di ketinggian antara seratus delapan puluh sampai seratus tiga puluh meter di atas permukaan laut (dpl). Posisi Kota Kotamobagu berada di sebuah lembah yang dikelilingi pegunungan dan dilewati beberapa sungai, antara lain sungai Bonodon, sungai Yoyak, dan sungai Motoboi Besar di Kotamobagu Timur; sungai Yantaton dan sungai Kope’ di Kotamobagu Selatan; sungai Kelurahan Mongkonai dan sungai Ongkaw Mongondow di Kotamobagu Barat; sungai Bilalang, sungai Toko dan sungai Kotobangon di Kotamobagu Utara.

   *Kependudukan

Total populasi di kotamobagu sebanyak 108,794 jiwa dengan tingkat kepadatan 0,59 jiwa/km2.

   *Perekonomian

Secara keseluruhan pertumbuhan ekonomi Kotamobagu mencapai rata-rata tujuh persen setiap tahunya. Namun perekonomian Kotamobagu juga ditopang oleh beberapa sektor. Seperti pertumbuhan angkutan dan komunikasi yang tumbuh rata-rata di atas tujuh persen. Sektor pertanian dan perkebunan juga jangan dilupakan. Kendati berstatus kota, Kotamobagu juga tetap bergantung pada dua sektor ini. Kendati bukan penghasil utama, Kopi Kotamobagu sudah terkenal tak hanya di daerah Sulut, tapi juga sampai luar daerah.