BPK PERWAKILAN PROVINSI SULAWESI UTARA MELAKSANAKAN UPACARA HARI SUMPAH PEMUDA

Manado, 30 Oktober 2017 BPK  Perwakilan Provinsi Sulawesi Utara  melaksanakan upacara Hari Sumpah Pemuda ke 89 yang diperingati pada hari Senin tanggal 30 Oktober 2017. Upacara ini dilaksanakan di halaman kantor BPK Perwakilan Provinsi Sulawesi Utara pada pukul 08.00 WITA yang dihadiri seluruh jajaran pejabat struktural, fungsional, dan pegawai di lingkungan BPK Perwakilan Provinsi Sulawesi Utara. Bertindak selaku Inspektur, Plh. Kepala Perwakilan  BPK Provinsi Sulawesi Utara Maksum, SH dan bertindak sebagai Komandan Upacara, Kepala Subbag Keuangan Peter Sugiarto, SE., M.Ak. Inspektur upacara membicarakan pidato Menteri Pemuda dan Olah Raga dalam peringatan Hari Sumpah Pemuda yang antara lain mengatakan, kita patut bersyukur atas sumbangsih para pemuda Indonesia yang sudah melahirkan Sumpah Pemuda. Sudah seharusnya kita meneladani langkah-langkah dan keberanian mereka hingga mampu menorehkan sejarah emas untuk bangsanya.

Saat upacara tersebut, dibacakan pula Putusan Kongres Pemuda-Pemuda Indonesia yang antara lain:

Pertama, Kami Putera dan Puteri Indonesia, Mengaku Bertumpah Darah Yang Satu, Tanah Indonesia.

Kedua, Kami Putera dan Puteri Indonesia, Mengaku Berbangsa Yang Satu Bangsa Indonesia.

Ketiga, Kami Putera dan Puteri Indonesia, Menjunjung Bahasa Persatuan, Bahasa Indonesia.